Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University selenggarakan Workshop Hands on Advanced Laparoscopy (7/1). Kegiatan ini merupakan kerjasama RSHP (Rumah Sakit Hewan Pendidikan) SKHB IPB University dengan Departemen Urology FKUI-RSCM yang digelar di Laboratorium RSHP. Kegiatan diikuti oleh 21 dokter dari berbagai rumah sakit di beberapa wilayah di Indonesia.
Workshop menghadirkan narasumber Direktur RSHP SKHB IPB University Prof. drh. Gunanti, MS yang memaparkan tentang animal welfare dan pig’s anatomi & anesthesia. Kegiatan dilanjutkan dengan praktik laparoskopi nefrektomi sesi 1 dan 2 didampingi oleh Prof. Chaidir A. Mochtar, MD, Ph.D beserta tim dari RSCM dan RSUP Fatmawati. Para peserta dibagi ke dalam 7 kelompok untuk melakukan praktik laparoskopi nefrektomi pada babi.
Seluruh peserta sangat antusias dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan workshop baik materi dan praktik yang diberikan oleh para instruktur. “Kegiatan pelatihan ini sangat bermanfaat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam melakukan teknik-teknik penting dan kasus-kasus yang sering terjadi dalam bedah laparoskop,” ucap salah satu peserta. (ns)