Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University mengadakan kunjungan ke PT Biofarma Bandung pada 11 Juni 2024. Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua Komisi Etik Hewan SKHB IPB University, Prof. drh. Arief Boediono, Ph.D, PAVet(K), didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Kerjasama, dan Pengembangan (SKP), Dr. drh. Andriyanto, M.Si, serta Kepala Unit Pengelola Hewan Laboratorium (UPHL), Dr. drh. Amaq Fadholly, M.Si.
Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Vice President bidang Manajemen PT Biofarma Hidayat Setiadji. Acara dimulai dengan pemaparan materi mengenai penggunaan hewan laboratorium dalam industri farmasi oleh pihak PT Biofarma. Selanjutnya, rombongan mengunjungi berbagai fasilitas yang dimiliki PT Biofarma, termasuk yang berlokasi di Jl. Pasteur No. 28, Pasteur, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, dan di Jl. Kolonel Masturi No. Kav 10, Kertawangi, Kec. Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Selain pimpinan SKHB IPB University, kunjungan ini juga dihadiri oleh beberapa dosen dan tenaga kependidikan, antara lain Vera Nora Indra Astuti, SPt, MM selaku Kepala Bagian Tata Usaha SKHB, serta anggota tim Komisi Etik Hewan (KEH) SKHB. Kedua belah pihak berharap kunjungan ini dapat diikuti dengan kerja sama lebih lanjut dalam bidang pendidikan, riset, dan pengabdian kepada masyarakat.
“Kerja sama dengan PT Biofarma diharapkan dapat memperkuat kemampuan riset dan pendidikan kami, serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” ujar Arief selaku ketua Tim Komisi Etik Hewan SKHB IPB University.
PT Biofarma sebagai salah satu perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia menyambut baik potensi kerja sama ini. Mereka menilai bahwa kolaborasi dengan institusi akademis seperti SKHB IPB University dapat mendorong inovasi dan pengembangan lebih lanjut dalam bidang bioteknologi dan kesehatan hewan.
Narasumber: Prof. drh. Arief Boediono, Ph.D, PAVet(K)
Keterangan foto: Foto bersama dengan para anggota komisi etik hewan dan jajaran deligasi PT Biofarma
Kata kunci: Komisi Etik Hewan, SKHB IPB University, PT Biofarma, kerja sama pendidikan dan riset.
Kata kunci SDGs: Pendidikan Berkualitas (SDG 4), Kemitraan untuk Mencapai Tujuan (SDG 17), Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan (SDG 3), Industri, Inovasi, dan Infrastruktur (SDG 9).