BOGOR, 12 Januari 2026 – Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Trisakti secara resmi mengikuti kegiatan Field Study untuk Modul Pilihan Animal and Laboratory Handling (ALH) di Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University. Kegiatan yang berlangsung selama lima hari, mulai tanggal 12 hingga 16 Januari 2026 ini, bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan praktis dan pemahaman mendalam mengenai penanganan hewan laboratorium sesuai dengan standar etika dan medis.
Kegiatan ini melibatkan berbagai fasilitas unggulan di bawah SKHB IPB, termasuk Unit Pengelola Hewan Laboratorium (UPHL) dan Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP). Program ini merupakan bagian dari upaya kolaboratif antar-institusi pendidikan tinggi untuk mencetak tenaga medis yang kompeten dalam bidang biomedis.
Agenda Kegiatan yang Komprehensif Selama periode field study, para mahasiswa mengikuti rangkaian aktivitas intensif yang mencakup:
- Etika dan Pengenalan: Pembukaan dan pemaparan mengenai etika penggunaan hewan laboratorium guna memastikan prinsip kesejahteraan hewan tetap terjaga.
- Keterampilan Teknis: Praktik langsung mengenai teknik handling, restrain, pemeriksaan umum, serta administrasi obat dan anestesi pada hewan model.
- Prosedur Laboratorium: Koleksi dan pemeriksaan sampel darah, feses, hingga teknik swab dan koleksi spermatozoa.
- Nekropsi di RSHP: Khusus pada hari keempat, kegiatan difokuskan di Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) untuk materi nekropsi, koleksi organ, serta manajemen limbah medis.
Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Kerjasama dan Pengembangan SKHB IPB, Dr. Drh. Aulia Andi Mustika, M.Si, menyampaikan kegiatan ini sangat penting untuk memberikan gambaran nyata mengenai prosedur medis yang profesional bagi para mahasiswa Hal ini dimaksudkan agar mahasiswa mendapatkan pengalaman nyata di lingkungan medis hewan yang professional.
Evaluasi dan Penutup Kegiatan ini akan diakhiri pada Jumat, 16 Januari 2026, dengan sesi penilaian akhir yang mencakup ujian keterampilan individu, presentasi kelompok, dan pemeriksaan laporan. Sebagai bentuk apresiasi dan pengakuan atas kompetensi yang telah diraih, para peserta akan menerima sertifikat resmi pada sesi penutupan.