Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) selenggarakan kegiatan rangkaian ramdhan SKHB Berbagi Sembako Murah Ramadhan pada 14/03. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang di lakukan oleh SKHB di setiap bulan Ramadhan. Acara ini dihadiri oleh Dekan SKHB IPB, Wakil Dekan SKP SKHB IPB, dan civitas academica SKHB IPB University.

Wakil Dekan SKP SKHB IPB, Dr. drh. Andriyanto, M.Si, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada donatur yang telah memberikan sumbangsih pada kegiatan ini. Lebih lanjut, ia menyampaikan terimakasih kepada civitas academika yang telah hadir dalam kegiatan ini dan kepada semua panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan hari ini dengan baik.

“SKHB menggelar kegiatan ‘SKHB Berbagi Sembako Murah Ramadhan’ dengan menyediakan 151 paket sembako murah. Keuntungan penjualan sembako murah ini akan dialokasikan untuk rangkaian Ramadhan selanjutnya, yaitu acara Halal Bihalal bersama civitas academica SKHB IPB University yang akan datang” ungkap Andriyanto.

Kegiatan Berbagi Sembako Murah Ramadhan ini dilanjutkan dengan pengambilan paket sembako kepada civitas academica SKHB IPB University di ruang Nawasena SKHB IPB. Selain sebagai wujud kepedulian, kegiatan ini juga mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs), khususnya pada poin ke-3 tentang kesehatan dan kesejahteraan yang baik, serta poin ke-17 terkait kemitraan untuk mencapai tujuan. Dengan menciptakan suasana kebersamaan dan saling berbagi, kegiatan ini diharapkan mampu mempererat hubungan civitas akademika dan memperkuat solidaritas sosial. (AP)