Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University selenggarakan kegiatan Studium Generale dan Character Building untuk Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Dokter Hewan (PPDH) Semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan diselenggarakan selama 1 minggu sebelum perkuliahan yang akan dimulai 12/8. Kegiatan Studium Generale merupakan kegiatan wajib bagi seluruh mahasiswa PPDH (Semester 1, 2, dan 3), sedangkan kegiatan Character Building diwajibkan bagi mahasiswa Semester 1.
Studium Generale diselenggarakan secara daring dan luring di SKHB IPB University. Kegiatan bertujuan membekali mahasiswa dengan pengetahuan mengenai penerapan ilmu kedokteran hewan pada berbagai bidang di dunia kerja yang disampaikan oleh narasumber yang berkompeten di bidangnya. Selain itu, mahasiswa PPDH juga mendapatkan penjelasan mengenai kegiatan pendidikan selama satu semester ke depan yang disampaikan oleh koordinator tiap mata kuliah.
Materi dan narasumber pada kegiatan Studium General mahasiswa PPDH adalah “Nutrisi di Anjing dan Kucing” yang disampaikan oleh drh Suanisa, “Kekarantinaan” oleh drh Mujiatun, “Peran Dokter Hewan di Masyarakat” oleh drh Mukhlas, “Peran Dokter Hewan di Kepolisian dan Angkatan Darat Lainnya” oleh Drh Eniza Rukisti, “Dunia Praktisi Hewan Eksotik” oleh drh Yuliani, “Dokter Hewan sebagai Enterpreuner” oleh drh Deddy Fachrudin, dan “Pengendalian AMR” oleh drh Gunawan Budi Utomo.
Selain topik-topik di atas, mahasiswa PPDH pada tiap tingkatan semester mendapatkan materi pengantar untuk setiap matakuliah yang akan diambil selama satu semester, sesuai dengan semesternya masing-masing. Semester 1 akan dibekali dengan pengantar matakuliah intramural, semester 2 akan dibekali dengan pengantar matakuliah intramural dan ekstramural, dan semester 3 akan dibekali dengan pengantar magang pilihan. Selain itu, semua mahasiswa semester 1, 2 dan 3 mendapatkan penjelasan tentang kesrawan yang disampaikan oleh Dr. drh. Ligaya ITA Tumbelaka, M.Sc, Sp.MP.
Secara khusus, mahasiswa PPDH semester 2 mendapatkan materi “Veterinary Leadership“ yang disampaikan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada yaitu drh. Agung Budiyanto, MP., Ph.D. Sementara khusus untuk semester 1 pada hari Sabtu diisi dengan kegiatan pengenalan tim pengelola PPDH dan penyampaian POB PPDH oleh Kaprodi PPDH (Dr. drh. Sri Murtini, M.Si), dan character building yang diisi oleh ABCo.
Secara umum, selain mempersiapkan mahasiswa PPDH dalam pelaksanaan pendidikan satu semester ke depan, rangkaian kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan calon dokter hewan tentang praktik serta kondisi dunia kerja pada bidang yang terkait dengan peran profesi dokter hewan. (AR/AP)
Narasumber: Dr Drh Anisa Rahma, M.Si
Keterangan foto: Foto bersama dengan Peserta Pelatihan dan Panita
Kata kunci: Studium Generale, Character Building, PPDH, Mahasiswa
Kata kunci SDGs: SDG 4, SDG 17