5 Juli 2012. Minat mahasiswa asing (terutama Malaysia) untuk bersekolah di Fakultas Kedokteran Hewan IPB semakin hari semakin tinggi. Salah satu wacana yang akan dikembangkan dalam mengantisipasi keperluan ini adalah pelaksanaan kelas internasional.

5 Juli 2012. Minat mahasiswa asing (terutama Malaysia) untuk bersekolah di Fakultas Kedokteran Hewan IPB semakin hari semakin tinggi. Salah satu wacana yang akan dikembangkan dalam mengantisipasi keperluan ini adalah pelaksanaan kelas internasional.

Dalam rangka penjajakan kemungkinan pembentukan kelas Internasional tersebut, maka FKH IPB telah melakukan studi banding ke Fakultas Kedokteran UNPAD pada 22 Mei 2012.  Dari hasil kunjungan tersebut diketahui bahwa FK UNPAD  memperoleh mahasiswa luar negeri kebanyakan dari negara tetangga Malaysia. Pada kesempatan tersebut, Pengelola FK UNPAD, Dr. Ike Siregar dan Dr. Ike Husen menjelaskan tentang proses pembentukan kelas internasional di UNPAD.  Pada awal dibukanya kelas internasional, UNPAD telah bekerjasama dengan Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM) melalui twinning program dan kelas regular dengan proses seleksi ujian masuk dilaksanakan di Malaysia.

 

Untuk memudahkan penyelenggaraan kelas internasional, UNPAD bekerjasama dengan sebuah biro jasa (agency), yakni Padjajaran Mitra (PADMA). PADMA bertugas membantu pelaksanaan kelas internasional dari sisi non akademik, mulai dari mendukung persiapan dan pelaksanaan seleksi, pengurusan transportasi, imigrasi dan akomodasi mahasiswa asing.  Sebagai biro jasa, pada tahun 2004 PADMA juga telah membangun asrama untuk mahasiswa internasional. Fasilitas asrama yang tersedia dilengkapi dengan minimarket, tempat olahraga (gym), ruang karaoke, studio musik, kantin dan saung-saung tempat mahasiswa belajar mandiri.

PADMA, didalam upaya menjaring calon mahasiswa, juga bekerjasama dengan biro-biro jasa di Malaysia (terdapat kurang lebih 25 biro jasa) untuk melakukan promosi dan pendaftaran mahasiswa baru. Biro jasa tersebut yang melakukan seleksi awal sesuai dengan syarat yang telah ditentukan. Promosi dilakukan melalui pameran pendidikan yang dilaksanakan Kedutaan Indonesia di Malaysia serta bentuk kegiatan lainnya. Selama kegiatan promosi tersebut animo siswa di Malaysia yang bertanya tentang FKH IPB cukup tinggi, meski promosi tentang FKH IPB belum dilakukan. Bak gayung bersambut, kunjungan FKH IPB ke PADMA langsung disambut baik.

Pada tgl 22 Juni 2012, Tim PADMA yang terdiri dari Bapak Dr Koeswadji, Bapak Wendi, Bapak Toni, dan Ibu Tina telah melakukan kunjungan balasan ke FKH IPB dan melakukan pertemuan dengan pimpinan FKH IPB. Dalam diskusi dibahas seputar pengalaman kerjasama Unpad dan PADMA dalam pengelolaan kelas internasional yang dianggap dapat menjadi bahan masukan bagi FKH IPB untuk memulai proses persiapan kelas internasional tersebut dan menjajaki kemungkinan kerjasama antara FKH IPB dan PADMA…